Mendengar
Kubah Emas, terlintas di pikiran kita keindahan dan kemegahan. Mungkin sudah
mendengar Masjid Kubah Emas, kalau ada yang belum tahu inilah sekilas tentang
masjid kubah emas.
Masjid Dian
Al Mahri yang didirikan oleh Ibu Hj Dian Juriah Maimun Al Rasyid, masjid
tersebut terkenal dengan sebutan Masjid Kubah Emas, Masjid tersebut diresmikan
pada tanggal 31 Desember 2006 yang terletak di kelurahan Meruyung kecamatan
Limo- Kota Depok Jawa Barat. Dikatakan
kubah emas karena masjid tersebut menggunakan material emas. Adapun teknik
pemasangan material emas sebagai berikut
:
·
Pertama,
serbuk emas (prada) yang dimahkota pilar/tiang capital.
·
Kedua,
Gold plating terdapat pada lampu gantung, railing tangga, pagar mezanin,
ornament kaligrafi kalimat tasbih di pucuk langit-langit kubah dan ornament
deccoratif di atas mimbar mihrab.
·
Ketiga,
Gold mozaik solid yang terdapat di kubah utama dan kubah menara.
Beberapa
bagian dari bangunan masjid yang berkarakter keislaman :
a. Haalaman dalam : Berukuran 45x57 m,
mampu menampung 8000 jemaah. Saah satu sisinya berhubungan dengan ruang sholat,
sedang tiga sisi lainnya dibatasi selasar dengan deretan pilar-pilar tersebut
membentuk arcade yang solah menjadi dari halaman dalam ini.
b. Minaret : enam minaret berbentuk
segienam berjumlah 6 yang melambangkan rukun iman, menjulang ke angkasa
setinggi 40 m. Keenam minaret dibalut granit abu-abu daru Uraku dengan irnamen
yang melingkar. Pada puncaknya terdapat kubah berlapis mozaik emas 24 karat.
c. Portal : Ciri lainnya adalah gerbang
masuk berupa portal dan hiasan geometris serta obelisk ornamennya.
d. Kubah : Mengacu pada kubah yang
banyak digunakan masjid-masjid di Persia dan India. Lima kubah ini melambangkan
rukun islaam. Seluruhnya dibalut mozaik berlapis emas 24 karat yang materialnya
di datangkan dari Itali.
e. Ornament dkoratif sangant detail :
Sangat tampak pada interior masjid.
Masjid Dian
Al Mahri salah satu tujuan wisata relegi Indonesia dan Mancanegara. Indonesia
pantas berbangga karena memiliki tujuan wisata relegi dunia dengan masjid kubah
emasnya. Di dunia hanya terdapat 7 masjid yang berkubah emas, adapun
masjid-masjid di dunia yang berkubah emas seperti :
Masjid Dian Al Mahri di Indonesia, Masjid Qubbah As-Sakhrah di Palestina, Masjid Al Askari di Irak, Masjid Suneri di Lahore, Masjid Sultan Singapura di Singapura, Masjid Omar Ali Saifuddin di Brunei, dan Masjid Jami’ Badar Sri Begawan di Brunei.
Masjid Dian Al Mahri di Indonesia, Masjid Qubbah As-Sakhrah di Palestina, Masjid Al Askari di Irak, Masjid Suneri di Lahore, Masjid Sultan Singapura di Singapura, Masjid Omar Ali Saifuddin di Brunei, dan Masjid Jami’ Badar Sri Begawan di Brunei.
Sumber :
Buletin Kubah Emas Dian Al Mahri
No comments:
Post a Comment
Mohon Perhatiannya yang ingin berkomentar :
1. Berkomentarlah yang baik dan sopan
2. Tidak dianjurkan meletakan link hidup
3. Disarankan berkomentar sesuai postingan
4. Mohon bershabar apabila komentar belum admin balas
5. Dianjurkan berkomentar menggunakan alamat Url untuk Backlink