Saling Indonesia. Pengalaman
ketika nilai Rupiah terus menerus
melemah terhadap mata uang Dollar seperti yang terjadi tahun 1998, perekonomian
terganggu, jalannya aktivitas perdagangan sebagai imbasnya seperti dibatasi
pembelian barang-barang di supermarket, akankah negara kita ini mengulang
kembali hari-hari terpuruk tempo dulu, PHK terjadi di perusahaan-perusahaan
lokal disebabkan roda perdagangan berhenti, unjuk rasa terjadi dimana-mana,
bahkan di Jakarta banyak toko-toko dan perusahaan di bakar, semoga sekarang ini
tidak terjadi pengalaman pahit tempo dulu.
Penyebab
melemahnya Rupiah menurut beberapa sumber disebabkan oleh krisis global yang
lagi melanda negara lain sehingga Indonesia kena imbasnya. Untuk
menanggulangi agar tidak terus terpuruk sebaiknya menahan diri jangan
ikut-ikutan membeli Dollar kalau memang tidak benar-benar diperlukan apalagi dengan tujuan membeli dollar untuk kepentingan dijual kembali, lebih baik
berusaha membali produk-produk dalam negeri, jangan berinvestasi dalam dollar sekarang
ini karena akan menyebabkan lebih terpuruk lagi.
Pemerintah
sebagai penengah dan pemerintah pula berusaha jangan terlalu tergantung dengan
Impor, seperti sekarang ini beras impor, gula impor, daging impor,
dan lainnya. Untuk memperkuat dalam jangka panjang ciptakan dan promosikan ‘Cinta
Produk Dalam Negeri’ baik di kantor pemeritah, dan swasta dan iklan di di
jalan-jalan umum dengan slogan ‘Aku Cinta Produk Indonesia’.
Budayakan menabung dengan rupiah sekarang ini, pemerintah sebagai
lembaga panutan rakyat harus menggaungkan ‘Hemat Pangkal Kaya’, yang sedikit
menonjol dan sudah membudaya ‘senang kredit’, apa-apa kredit ya jadinya utang
sudah menjadi habbit bagi semuanya. Nilai Rupiah semakin hari harganya terus
merosot dan harga barang semakin hari semakin tinggi.
Permintaan domestik
terhadap barang-barang impor ikut berpengaruh terhadap merosotnya nilai rupiah,
sekarang sedikit sulit juga sepertinya
menaikan suku bunga dikarenakan meningkatnya utang rumah tangga. Semoga tidak
lebih buruk lagi keadaan krisis global di negara lain terhadap perekonomian
Indonesia.
No comments:
Post a Comment
Mohon Perhatiannya yang ingin berkomentar :
1. Berkomentarlah yang baik dan sopan
2. Tidak dianjurkan meletakan link hidup
3. Disarankan berkomentar sesuai postingan
4. Mohon bershabar apabila komentar belum admin balas
5. Dianjurkan berkomentar menggunakan alamat Url untuk Backlink