Space Iklan

Tuesday, November 10, 2015

Saling Support dan Saling Kerjasama Agar Cirebon Menuju Smart City


Saling Indonesia. Cirebon merupakan sebuah kota yang keberadaannya di sebelah utara pulau Jawa dan terkenal sebagai kota Wali dan penghasil kerajinan rotan terbesar di Dunia, keberadaan Cirebon sudah cukup terkenal seperti kota-kota besar lainnya seperti Bandung, Surabaya, Jakarta (sebagai kota pintar). Untuk menuju kota pintar di masa depan diperlukan kerjasama berbagai pihak baik pemerintah,  warga, dan swasta. Pasti bisa, asalkan berbagai pihak bisa turut andil di dalamnya untuk menjadikan sebuah kota yang bebas macet, bersih, dan lingkungan yang selalu terjaga (keamannya dan ketertibannya) sehingga menjadikan kota pintar yang efesien dengan dukungan teknologi informasi yang lebih hemat dan ramah lingkungan.

Guna mewujudkan predikat smart city diperlukan langkah-langkah awal pembenahan dalam kecukupan pendukung fasilitas seperti prasarana teknologi informasi yang bisa diakses secara langsung (real time) oleh masyarakat sebagai pengguna (user) dan pemerintah sebagai penyedia dan pengendali (control) serta dukungan pihak investor (swasta) dalam penyediaan sarana teknologi. Apabila ketiga pihak terkait saling support dan saling kerjasama akan cepat terwujud predikat Cirebon sebagai kota pintar (smart city).

Sebuah kota yang pantas dapat julukan Smart City seharusnya sudah dilengkapi sarana Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) yang mudah diakses oleh masyarakat sekitar kota tersebut seperti akses informasi kemacetan, banjir, pelayanan warga (pembuatan E-KTP, SIM, BPJS (aplikasi tempat tidur kosong di rumah sakit, dll), transportasi dan penginapan serta keamanan. Informasi-informasi tersebut mudah di akses oleh masyarakat melalui smartphone. Jadi masyarakat sekitar bisa dimudahkan untuk menggunakan aplikasi tersebut, seperti contoh : Apabila kita sakit dan ingin menggunakan fasilitas rawat inap, masyarakat tidak direpotkan dengan tidak adanya ruang inap.

Cirebon menuju smart city sebuah harapan yang tentunya perlu didukung oleh semua warganya agar cepat terwujud, karena apa ? karena Cirebon sebuah kota cukup terkenal sentra industri rotan dan batik di mancanegara, sebuah kota julukan kota Wali (banyak dikunjungi pen-ziarah). Untuk mewujudkan kota Cirebon menjadi smart citySmartfren 4GLTE  sudah tersedia di kota Cirebon yang memungkinkan pengguna gadget lebih optimal, lebih cepat, dan lebih stabil. Untuk wisatawan  Cirebon memiliki obyek-obyek wisata baik sejarah maupun alam dan sarana penginapan lengkap seperti Aston Hotel Cirebon.  

Cirebon menuju smart city akan segera terwujud karena akan dipasang di sentra-sentra penting jalan protokol 2.000 CCTV bantuan hibah dari dua perusahaan elektronik Jepang. Dengan pemasangan CCTV tersebut Cirebon secara informasi dan komunikasi akan lebih cepat diketahui informasi masalah lalu lintas dan keamanan.

Smart city sebuah harapan kota-kota di masa mendatang, menjadi kota smart city yang ramah lingkungan (go green) dan bermanfaat untuk masyarakat. Ayo dukungan para Blogger Cirebon untuk andil dalam menulis di blognya untuk menginformasikan seputar smart city Cirebon

15 comments:

  1. bener banget pak, harus bekerja sama agar pembangunan kota ceribon bisa sukses :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Itulah harapan kota cerdas sehingga mampu melayani, dan memenuhi kebutuhan warganya secara efektif, efisien, dan berkelanjutan.

      Delete
    2. Maaf Mas, udh lama gak berkunjung nih, lam kangen aja smua, wkwkw

      Delete
  2. Belum pernah ke cirebon pak, jadi pengen main kesana. Hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Main atuh ..Cirebon banyak obyek wisatanya jg : obyek wisata sejarah, alam, ziarah dll, terima kasih sdh mampir

      Delete
  3. Wow,ternyata Cirebon keren ya pak... jadi tertarik buat main kesana :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. lebih keren lagi kalau sudah dapat predikat smart city, ditunggu kunjungannya dan salam kenal

      Delete
  4. Semoga cirebon cepat dapat predikat smart city ya pak,salam kenal pak...

    ReplyDelete
  5. kemaren habis ziarah ke sunan gunung jati cirebon,salam kenal,di tunggu kunjungannya.

    ReplyDelete
  6. Jadi pengen main ke cirebon nih pak hehe... salam kenal pak..

    ReplyDelete
  7. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete

Mohon Perhatiannya yang ingin berkomentar :

1. Berkomentarlah yang baik dan sopan
2. Tidak dianjurkan meletakan link hidup
3. Disarankan berkomentar sesuai postingan
4. Mohon bershabar apabila komentar belum admin balas
5. Dianjurkan berkomentar menggunakan alamat Url untuk Backlink